Sudah 3 tahun tidak update artikel di blog, alhamdulillah sekarang muncul kembali ingin berbagi skema inverter yang memiliki tegangan output stabil dengan menggunakan ic sg3524. Ic sg3524 memiliki keunggulan yaitu memiliki pin input feetback untuk mengontrol tegangan output tidak drop jika diberikan beban, tidak seperti menggunakan ic cd4047 yang jika frekwensi dan trafo tidak tepat output akan drop jika dipasang beban. Untuk skema inverter dc to ac menggunakan driver ic sg 3524 mari kita lihat skema dibawah ini
Rangkaian ini 100% berkerja dengan baik, transformator feadback gunakan travo ukuran kecil saja 12v 500ma dan jangan gunakan travo jenis smps karena jika menggunakan smps tegangan feed back tidak dapat diatur. Disini saya berikan hitamputih jalur pcb dengan ukuran 15x8 cm. Yang perlu diperhatikan bahwa ada kekurangan komponen pada jalur ini yaitu kita perlu menambahkan resistor 4k7 antara kaki 2 dan kaki 16.
Penggunaan fet irf3205 bisa diganti dengan ifr150 bisa juga diganti irfz44 atau fet yang sejenis. Untuk daya kecil, fet cukup menggunakan pendingin kecil dan jika digunakan untuk daya besar menggunakan pendingin lebar. Jangan lupa berikan isolator pada tiap fet, jika ingin tanpa isolator bisa kita gunakan 2 pendingin yang tidak saling bersentuhan antara fet bagian kanan dan fet bagian kiri.
Untuk travo kita gunakan minimal 5 amper murni dan akan mengeluarkan daya maxsimal 60w pada tegangan input 12v. Jika menghendaki daya yang lebih besar maka kita harus menyediakan travo yang besar juga. Output inverter sangat dipengaruhi oleh kualitas trafo, semakin besar trafo maka semakin besar juga daya output yang dihasilkan. Walaupun trafo stepdown audio bisa digunakan sebagai inverter, namun efisiensi trafo sangat kecil, maka daripada itu alangkah baiknya kita gulung ulang/ lilit ulang pada lilitan trafo 12v dan diganti dengan lilitan yang lebih besar. Jika anda belum tahu cara membuat trafo inverter ada baiknya belajar cara membuat trafo dari rekan kita di youtube yang diunggah oleh mbah tedjo.
Untuk referensi spek daya output kita gunakan travo:
(Power) (Supply) (Transformer Winding)
(750W) (12VDC) (P: 24V "12-0-12" / S: 220V)
(1500W) (24VDC) (P: 48V "24-0-24" / S: 220V)
(2250w) (36VDC) (P: 72V "36-0-36" / S: 220V)
(3000w) (48VDC) (P: 96V "48-0-48" / S: 220V)
(3750w) (60VDC) (P: 120V "60-0-60" / S: 220V)
(4500w) (72VDC) (P: 144V "72-0-72" / S: 220V)
(5250w) (84VDC) (P: 168V "84-0-84" / S: 220V)
Alhamdulillah setelah beberapa kali dirakit dan hasilnya sangat memuaskan bahkan dengan penggunaan 12pcs irfz44 menggunakan trafo 1000watt terbukti mampu menghidupkan pompa JETPUM. Walaupun output sine wave modifikasi hasil output inverter ini cukup handal namun yang perlu diperhatikan untuk daya inverter yang besar yaitu jalur suply aki harus menggunakan kabel diameter yang besar agar tidak terjadi drop tegangan menuju trafo serta jalur menuju fet harus dilapisi timah minimal 3mm. Jika jalur inverter dengan daya besar tidak dilapisi timah tebal maka tembaga pcb bisa putus bahkan dilapisi timah 1mm saja timah bisa meleleh.
Selain trafo ada faktor suply tegangan untuk menyalakan inverter daya besar yaitu kapasitas aki yang digunakan. Untuk kapasitas aki sebaiknya kita siapkan 2x arus yang digunakan saat beban maxsimal, misal inverter 1200wat 12volt maka arus yang mengalir lebih dari 100amper maka kita siapkan aki 200ah.
Karena banyaknya permintaan dibuatkan kit inverter ini maka kami sudah memproduksi kit inverter modif sine wave dengan brand Multitronik. kini sudah tersedia di bukalapak, tokopedia dan shoopi
jika berminat bisa diorder lewat link dibawah ini :
bisa dilihat juga untuk hasil tes nya di chanel youtube multitronik technology
Jika anda membutuhkan trafo kusus inverter, dan trafo murni lainnya serta inverter siap pakai bisa menghubungi kami lewat fb atau lewat sms/wa 08888531540
mau nanya ni, ada satu skema yg mirip dgn skema ini, cuma kolektor transistor A733 yg dekat dengan trafo feedback sambung ke ground, efeknya apa dgn tanpa ssambung ke ground seperti skema diatas,... :)
ReplyDeleteSkema ini kuatnya bisa brp watt. Dan bisa tdk pakai trafo UPS 1200 watt.
ReplyDeleteSkema ini kuatnya bisa brp watt. Dan bisa tdk pakai trafo UPS 1200 watt.
ReplyDeleteUntuk inverter/ ups 1200w bisa saja. Yang terpenting trafo dan fet yang digunakan mumpuni
ReplyDeleteThis comment has been removed by the author.
ReplyDeleteThis comment has been removed by the author.
ReplyDeleteCopy paste
ReplyDeleteCopy paste
ReplyDeletemakasih gan atas artikelnya sangat berguna
ReplyDeleteGan, mohon bantuannya maun nambah fet nya. Gambar yang ada hannya 4 fet. 2 kiri dan 2 kanan. Niat saya mau pakai 8 fet atau 10 fet. 4 kiri 4 kanan. Atau 5 kiri lima kanan
ReplyDeleteItu sw buat apa ya gan?..mohon bantuanya
ReplyDeleteItu sw buat apa ya gan?..mohon bantuanya
ReplyDeletemantap nih,ijin copy bos..
ReplyDeleteShare ilmunya bos, sebelah input baterai itu ada saklarnya bos? Saklar harus dipasang atau diabaikan bos?
ReplyDeleteKayaknya ini pencarian terakhir inverter pure sinewive yg mumpuni
ReplyDeleteKlau fet nya ditambah gimana mas
ReplyDeleteMaaf mas mau nanya lagi kalu trafo biasa apakah bisa
ReplyDeleteItu skema nya kapasitornya gak diperjelas
ReplyDeleteDi Skemaric TR A733 colektor nyambung kegrownd di hitam putih kenapa tidak nyambung kegrownd??? Yg benar yg mana?
ReplyDeleteMas mau nanya itu resistor pengatur frequensi kalau di pas kan aja berapa ohm ya??
ReplyDeleteSoalnya saya tidak punya osiloskop untuk atur frequensinya.
Izin copy bos
ReplyDeletegan minta layout PCB yang asli, maksudnya siap printing
ReplyDeleteBos kalau sy beli jadi sampe brp harganya
ReplyDeleteKalau beli pcb sampai brp gan. Buat out 500w
ReplyDeleteGan kit yg 4biji mosfet itu kuat nyalakan tv gk n kuat hidupin serkel gk
ReplyDeleteBisa pesan pcb komplit dgn komponen tanpa solder??
ReplyDeletelayout skema inverter
ReplyDeleteplease inform your number telphone, due to discuss busnisse
ReplyDeleteMengapa rangkaian ini hanya menghasilkan 120 volt .apakah harus menambahkan resistor 4k7 di kaki 2 to 16.sudah 2 kali saya beli hasil nya sma dwngan travo 5A.
ReplyDeleteAdakah no wa yg bisa si hubungi
ReplyDeleteApakah ada skema untuk smps dengan ic sg3524 ini
ReplyDeleteKayaknya 4k7 yang ke kaki no 2 gak ada...
ReplyDelete